Perpustakaan

UMM memiliki empat perpustakaan besar dengan ukuran total 5.586,72 M2.  Perpustakaan Pusat terletak di Kampus III. Perpustakaan ini terdiri dari tiga lantai dengan ukuran 4,690 M2. Perpustakaan Masjid AR Fachruddin terletak di Masjid AR Fachruddin Kampus (Kampus III) dengan ukuran 134,32 M2. Perpustakaan Kampus II terletak di Kampus II (Jl. Bendungan Sutami 188) dengan ukuran 750 M2.  Perpustakaan Pascasarjana terletak di Kampus I (Jl. Bandung No 1) dengan ukuran 120,4 M2. Selain itu, terdapat, masing-masing ukuran 64 M2.

Perpustakaan Pusat UMM telah dikelola dengan sistem digital library (digilib) yang terkoneksi dengan beberapa perpustakaan, baik perustakaan di dalam maupun luar negeri.Untuk Wilayah Jawa Timur baru ada dua perpustakaan yang sudah mengembangkan digital library, salah satu diantaranya adalah Universitas Muhammadiyah Malang. Perpustakaan Pusat memiliki koleksi yang terdiri atas buku, koleksi majalah dan jurnal koran, CD installer, CD e-book, dan kaset.

Shared: