Bertambahnya Guru Besar Bidang Pendidikan Bahasa Arab Membawa Keberkahan Bagi Fakultas Agama Islam UMM

Kamis, 31 Agustus 2023 09:39 WIB

Malang, 31 Agustus 2023. Bulan Agustus Tahun 2023 menjadi bulan membawa keberkahan bagi Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Malang. Pasalnya, di bulan kemerdekaan Indonesia ini, salah satu dosen Program Studi Bahasa Arab UMM telah berhasil meraih gelar akademiknya yaitu sebagai Guru Besar di bidang Ilmu Pendidikan Bahasa Arab.

Prof. Dr. Abdul Haris, M.A. Beliaulah yang saat ini tengah berbahagia dengan penuh syukur atas capaian tertinggi guru besar tersebut. Pria berusia 56 tahun ini merupakan salah satu dosen senior di lingkungan FAI UMM.

Berdasarkan SK Kemdikbudristek RI Nomor 44534/M/07/2023 Tanggal 15 Agustus 2023, Prof. Dr. Abdul Haris, M.A. secara resmi menyandang dengan gelar profesor keempat di Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Malang. Tiga guru besar lain sebelum beliau, antara lain:

1. Prof. Dr. Ishomudin, M.Si dengan bidang keahlian Sosiologi Agama

2. Prof. Dr. Tobroni, M.Si dengan bidang keahlian Filsafat Pendidikan Islam

3. Prof. Dr. Syamsul Arifin, M.Si dengan bidang keahlian Sosiologi Agama

Akhirnya, segenap civitas akademika FAI UMM mengucapkan "Selamat dan Sukses" kepada Prof. Dr. Abdul Haris, M.A. atas capaian gelar guru besar beliau. Semoga dengan diraihnya prestasi tersebut, akan membawa kebermanfaatan dan keberkahan bagi masyarakat luas pada umumnya dan khususnya pada seluruh civitas akademika FAI UMM. Aamiin (ANM)

Shared: